Pada hari Senin, 26 Desember 2022 bertempat di aula Dinas Sosial Kabupaten Ngawi telah dilaksanakan Monitoring dan Evaluasi Program Permakanan Lanjut Usia dan Disabilitas TA 2022 yg dipimpin oleh Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial, Yunika Nur P. Rapat dihadiri oleh 16 Kelompok Masyarakat (Pokmas) dari 19 Pokmas yg diundang.
Dalam rapat ini membahas tentang pelaksanaan program permakanan dari Dirjen Resos Lanjut Usia dan Dirjen Resos Penyandang Disabilitas sampai dengan bagaimana pertanggungjawabannya yg harus dikirim ke Jakarta maksimal tgl 10 Januari 2023.
Dalam rapat ini, Kabid Resos menghimbau agar smua Pokmas disiplin dlm pengelolaan administrasi permakanan dan mengirim SPJ maksimal tgl 6 Januari 2023 ke Dinsos Ngawi dan akan dikirim bersama sama ke Jakarta.