PENYERAHAN TALI ASIH KEPADA PURNA TKSK

Dalam rangkaian peringatan HKSN 2022, Dinsos Provinsi Jawa Timur memberikan apresiasi atas jasa2 & pengabdian kepada TKSK yang memasuki purna tugas/meninggal dunia selama periode 2009-2022, berupa piagam penghargaan, paket sembako & tali asih uang tunai.

Untuk wilayah Kab. Ngawi ada 2 penerima, yaitu: 

  1. An. Alm. Wiyanto TKSK Kec Kasreman periode 2009-2011;
  2. An. Alm. Danang Satriyo Wibowo TKSK Kec. Geneng periode 2009-2012.

Tali asih diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kab. Ngawi Budi Santoso, S.Stp, M.Si kepada ahli waris TKSK pada hari Senin tanggal 16 Januari 2023 di kediaman ahli waris masing-masing, didampingi Plt. Kabid Pemberdayaan Sosial, Koordinator TKSK Kab. Ngawi, TKSK Kec. Kasreman & TKSK Kec. Geneng.

Pada kesempatan ini Kadinsos menyampaikan bahwa tali asih ini merupakan wujud apresiasi & ungkapan terima kasih Pemerintah kepada Alm. atas jasa2 & pengabdian selama menjadi TKSK. 

“Semoga bermanfaat dan berkah serta keluarga yg ditinggalkan selalu dikaruniai kesehatan & keselamatan” tutur Budi.

Plt. Kabid Dayasos Moch. Turnawan, A.Ks menambahkan bahwa Dinsos Kab. Ngawi siap & terbuka untuk memfasilitasi putra-putri Alm. kedalam program-program yang ada di Dinsos maupun OPD lain di Pemkab Ngawi.

” Tentunya sesuai dg syarat & prosedur yg berlaku” pungkasnya.