MELALUI SINERGITAS BERSAMA MULTI  PIHAK PEMERINTAH KABUPATEN NGAWI BERI SUPPORT  BEDAH RUMAH DI DESA GENDINGAN, KECAMATAN WIDODAREN

Jumat 13 Januari 2023

Jum’at ini merupakan hari  berkah bagi keluarga ibu Tukinem , betapa tidak  tempat tinggal yang terbilang jauh dari kata layak tersebut  akan segera dilakukan renovasi.

Tukinem (82 th ) yang tinggal di Dusun Gendingan Kidul. Rt. 03/Rw. 04, Desa Gendingan  Kecamatan Widodaren boleh di bilang keluarga kurang beruntung, tempat tinggal yang ditempati hanya berukuran 6 X 9 meter terbuat dari material kayu dan berdinding  bambu dan banyak yang sudah lapuk. Lebih miris lagi rumah yang boleh dibilang kecil tersebut di pakai sebagai tempat tidur, dapur dan juga sebagai kandang ayam dan  juga kambing, sungguh pemandangan yang miris bagi siapapun yang melihatnya

Atas kondisi tersebut ‘PESONA “ sebagai salah satu organisasi  Sosial berinisiasi menggalang dukungan baik kepada sesama  organisasi sosial lainya  , Pemerintah Desa, Pemerintah Kabupaten Ngawi untuk mengadakan Kegiatan Renovasi/Bedah rumah yang dilaksanakan secara gotong royong.

Rencana tersebut dengan cepat ditanggapi oleh Pemerintah Kabupaten Ngawi, terbukti hari itu Jumat 13 Januari 2023 , Wakil Bupati Ngawi (Bapak Dwi Rianto Jatmiko, M.H., M.Si) berkunjung langsung ke Desa Gendingan untuk  peletakan batu pertama tanda kegiatan  Renovasi Rumah dimulai. Dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Ngawi menyerahkan bantuan uang dan Sembako  baik secara pribadi dan bantuan dari BAZNAS yang diserahkan langsung kepada keluarga Bu Tukinem.

Suasana Gotong Royong Sinergitas Bedah Rumah

Dalam Kesempatan ini Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak : “ PESONA, BPD, Pemerintah Desa Gendingan, Pekerja Sosial Masyarakat, BAZNAS, DInas Sosial “ yang telah peduli terhadap PPKS ( Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial ).  Ini bentuk Partisipasi dan sinergitas bahwa apapun apabila dilakukan secara bersama – sama dengan gotong royong maka semua akan terlaksana dengan cepat dan  terasa ringan. Bentuk kepedulian kita  terhadap sesama  dengan harapan hasil dari kegiatan ini semoga menjadi berkah kebaikan bagi keluarga bu Tukinem dan kebaikan bagi kita semua”  Demikian tutur Bapak Antok ( Wakil Bupati Ngawi ) sekaligus mengakhiri sambutanya.

Hadir dalam mendampingi kunjungan Wakil Bupati Ngawi dalam kegiatan  Bedah rumah ibu Tukinem yang dilakukan oleh “ PESONA NGAWI “, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Ngawi Bapak Budi  Santoso, S.STP., M.Si,, Ketua BAZNAS Kab. Ngawi ( SYAMSUL HADI ), Camat Widodaren dan Perangkat Desa Gendingan serta unsur Relawan PESONA NGAWI.

BidangKebencanaandanmigran.Januari2023