Studi  Informasi Dinas Sosial Kabupaten Ngawi  pada (DINSOS P3AP2KB) Kota Malang

Dinas Sosial Kabupaten Ngawi menyelenggarakan  Studi Informasi  pada Dinsos P3AP2KB Kota Malang pada Hari Rabu, 30 Oktober 2024.  Studi ini terkait dengan informasi  atas  aplikasi kemiskinan pada Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana ( DINSOS P3AP2KB ) Kota Malang.

Rombongan Dinas Sosial Kabupaten Ngawi diterima oleh Sekretaris Dinas  Bapak Wahyu Setiawan, SE., S.Sos, MM, Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin, Bapak R. Syahrial Hamid, S.Sos, dan  Penyuluh Sosial Ibu Risty. 

Diawali Sekretaris Dinas, Bapak Wahyu menyampaikan perjalanan aplikasi “PDKT SAM” hingga saat ini serta kedudukan bersama SIKS-NG Kemensos RI  dikaitkan dengan angka kemiskinan.  Selanjutnya Kepala Bidang dan Penyuluh Sosial pengampu aplikasi menyampaikan lebih terperinci dan detail meliputi instrumen tenaga pengimput, mekanisme, dan dinamika Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT).

Dinas Sosial Kabupaten Ngawi setelah menerima penjelasan kemudian menyampaikan beberapa pertanyaan terkait penginput data, permasalahan, dan  beberapa informasi Aplikasi tersebut. Dialog interaktif berlangsung dengan suasana kekeluargaan. Selain aplikasi, tukar informasi dan pengalaman terkait Struktural Organisasi dan Tata Kerja (SOTK), fasilitasi bantuan sosial hingga permasalahan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS).

Pada penghujung studi ini, Dinsos P3AP2KB Kota Malang berharap silaturahmi lebih baik lagi dan bersedia dalam kerjasama dalam pengembangan aplikasi kemiskinan di Kabupaten Ngawi.

BidangLinjamsos.NewsOkt24